Kebanyakan orang merasa lebih nyaman untuk mengetik atau berinternetan di tempat tidur-sambil berbaring atau sekadar duduk-duduk beristirahat-. Namun, sebaiknya teman-teman tidak sembarangan meletakkan dan menggunakan laptop di tempat tidur atau bantal karena memungkinkan laptop teman-teman menjadi rusak.
Laptop (baik Netbook ataupun Notebook) akan menghasilkan panas saat dipergunakan. Panas ini akan dikeluarkan melalui lubang yang terdapat di bagian samping atau bawah laptop. Saat ditempatkan di bidang yang empuk seperti tempat tidur atau bantal dapat menyebabkan terhambatnya lubang untuk mengeluarkan panas ini. Apabila panasnya berlebih akan menyebabkan kinerja laptop melambat.
Nah, untuk mengatasi hal ini, teman-teman dapat menggunakan alas misalnya saja meja kecil untuk anak-anak (biasanya terbuat dari kayu), alas yang biasanya dipergunakan untuk ujian, baki yang dibalik ataupun coolingpad.
Semoga bermanfaat (:
0 comments:
Post a Comment